Pada hari Rabu s.d Jumat, 15 s.d 17 November 2023 UPT.Perpustakaan UPN “Veteran” Jakarta (UPNVJ) menyelenggarakan Kegiatan Penyusunan Prosedur Operasional Baku (POB) UPT. Perpustakaan UPN “Veteran” Jakarta bertempat di Ruang Pertemuan Kecapi III, Jakarta Timur DKI Jakarta.
Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Dr. Anter Venus, MA., Comm sebagai Rektor UPNVJ dalam sambutannya beliau menyampaikan pentingnya memperbaharui Prosedur Operasional Baku (POB) agar dalam melakukan pekerjaan dan pelayanan semua tersistem dengan baik sesuai dengan prosedur yang sudah ditetapkan. Untuk pemanfaatan Perpustakaan juga perlu di evaluasi serta dilakukan banyak pendekatan dengan civitas melalui sosialisasi Perpustakaan, salah satunya dengan mewajibkan dosen untuk mengusulkan buku rujukan mata kuliah, mengadakan rapat umum pelaporan perpustakaan dengan pimpinan fakultas, Perpustakaan juga harus lebih giat melakukan kelas-kelas literasi maupun kelas pemanfaatan koleksi semisal sosialisasi cara akses dan penggunaan E-Resources.
Dilanjutkan sambutan oleh Bapak Dr. Henry Binsar Hamonangan Sitorus, S.T.,
M.T. sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik UPNVJ, beliau menyampaikan bahwa seiring perkembangan zaman, kebiasaan dari generasi muda pun telah berubah, sehingga ada pergeseran minat untuk membaca buku, sekarang Mahasiswa lebih suka melihat video dan menonton, untuk itu Perpustakaan harus mencari cara agar dapat menyesuaikan minat pemustaka. Dengan menyediakan koleksi digital Perpustakaan UPNVJ sudah merupakan hal yang bagus, namun perlunya evaluasi berapa persentase pemanfaatan koleksi digital yang telah dilanggan untuk efisiensi penggunaan anggaran dan efektivitas pemanfaatan koleksi.
Selanjutnya, Kepala Perpustakaan UPNVJ, Bapak Fajar Nugroho, S.Kom., M.P. memimpin kegiatan Penyusunan Prosedur Operasional Baku (POB) dilakukan. Sebanyak 35 dokumen POB dibuat dan direview kesesuaiannya. Berikut daftar POB UPT Perpustakaan UPNVJ Tahun 2023 :
1. POB Layanan
sebagai berikut :
a. POB Layanan Keanggotaan
b. POB Layanan Peminjaman Buku
c. POB Layanan Perpanjangan Buku
d. POB Layanan Pengembalian Buku
e. POB Layanan Bebas Pustaka
f. POB Penggantian Buku Hilang/Rusak
2. POB Pengolahan
sebagai berikut :
a. POB Pengolahan Buku
b. POB Pengolahan Terbitan Berkala (Majalah, Jurnal, Tabloid, dll)
c. POB Pemasangan dan Pengaktifan RFID
3. POB Fasilitas
sebagai berikut :
a. POB Layanan Ruang Diskusi
b. POB Layanan Penggunaan Loker
c. POB Pencarian Koleksi
d. POB Fasilitas Ruang Corner
4. POB Pengadaan Bahan Pustaka
sebagai berikut :
a. POB Pengadaan bahan pustaka
5. POB Repository
sebagai berikut :
a. POB Unggah Mandiri
b. POB Validasi Dosen Pembimbing
c. POB Verifikasi Pustakawan
d. POB Validasi Sistem Wisuda
6. POB Koleksi Digital
sebagai berikut :
a. POB Akses E-Journal Scopus
b. POB Akses E-Journal Science Direct
c. POB Akses E-Journal Wiley Online Library
d. POB Akses E-Journal Emerald
e. POB Akses E-book Mcgraw-hill
f. POB Akses E-book Emerald
g. POB Akses E-book Central Proquest
h. POB Akses E-book Wiley Text
7. POB E-Library
sebagai berikut :
a. POB E-Book Kubuku
8. POB Administrasi
sebagai berikut :
a. POB Pengadministrasian Surat Masuk
b. POB Pengadministrasian Surat Keluar
9. POB Sosial Media
sebagai berikut :
a. POB Publikasi Media Sosial
b. POB Website UPT. Perpustakaan
10. POB Pemeliharaan
sebagai berikut :
a. POB Pengolahan Alih Media
b. POB Perbaikan Koleksi
c. POB Stock Opname
d. POB Penyiangan
Setelah dilakukan penyusunan seluruh dokumen POB, hasil dokumen di finalisasi yang nantinya akan diarsip dan dipublikasikan sebagai Prosedur Operasional Baku (POB) UPT.Perpustakaan UPN “Veteran” Jakarta Tahun 2023.